Follow our social media @mizorajewelry for more information about our new & existing collection .Get your best collection of jewelry and receive 10% OFF digital voucher for every purchase


Silahkan ucapkan
Silahkan ucapkan

Panduan Memilih Cincin Berlian Asli: Memahami 4C Pada Perhiasan

Friday, 24 January 2025 | 15:37:21

Ilustrasi gambar cincin berlian asli dari Mizora Jewelry.

“Jika ingin membeli perhiasan berlian, penting untuk memahami konsep 4C diamond.”

4C adalah panduan standar yang digunakan untuk menilai kualitas berlian, mencakup color (warna), clarity (kejernihan), carat (karat), dan cut (potongan). 

Semakin Yakin dengan Kualitas Berlian Setelah Mengenal 4C

Dengan memahami keempat faktor ini, kamu dapat memastikan berlian yang dibeli memiliki kualitas terbaik, baik untuk gelang berlian, kalung berlian, atau perhiasan lainnya. Berikut penjelasan lengkapnya:

1. Color (Warna)



Ilustrasi gambar color berlian. (Freepik)

Warna berlian menjadi salah satu faktor utama dalam menentukan nilainya. Semakin bening atau tidak berwarna berlian, maka semakin tinggi kualitasnya. 

Skala warna berlian yang ditetapkan oleh The Gemological Institute of America (GIA) berkisar dari D (paling bening) hingga Z (kekuningan atau kecokelatan).

Berlian warna D hingga F dianggap sebagai yang terbaik, sementara berlian dengan warna mendekati Z memiliki nilai yang lebih rendah. Warna-warna tertentu seperti merah muda, biru, atau kuning sering kali disebabkan oleh faktor seperti radiasi atau tekanan tinggi selama proses pembentukan berlian. Mizora Jewelry, misalnya, menggunakan berlian dengan D-F color, yang termasuk dalam kategori terbaik.

2. Clarity (Kejernihan)


Ilustrasi gambar clarity berlian. (Pexels)

Kejernihan berlian mengacu pada ada atau tidaknya cacat, atau biasa disebut sebagai “tanda lahir” (baik internal maupun eksternal) pada berlian. Semakin sedikit tanda lahir yang terlihat, semakin baik pula kualitas berlian tersebut. Skala kejernihan yang diakui oleh GIA meliputi:

  • Flawless (F): Tanpa tanda lahir sama sekali.
  • Internally Flawless (IF): Tanpa tanda lahir internal, tetapi mungkin ada sedikit ketidaksempurnaan eksternal.
  • Very Very Slightly Included (VVS1 & VVS2): Tanda lahir sangat kecil dan sulit terlihat.
  • Very Slightly Included (VS1 & VS2): Tanda lahir kecil yang sulit dilihat tanpa alat pembesar.

Semakin tinggi kejernihan berlian, seperti pada gelang berlian asli atau kalung berlian asli, semakin mahal harganya.

3. Carat (Karat)



Ilustrasi gambar carat berlian. (Freepik)

Karat mengacu pada berat berlian, di mana 1 karat sama dengan 0,2 gram dan terbagi menjadi 100 poin. Berlian dengan karat yang lebih besar biasanya lebih mahal karena lebih langka. 

Namun, ukuran karat harus diseimbangkan dengan kualitas lainnya seperti warna, kejernihan, dan potongan agar berlian tetap tampak sempurna.

4. Cut (Potongan)



Ilustrasi gambar cut berlian. (Pexels)

Potongan berlian memengaruhi bagaimana berlian memantulkan cahaya, sehingga menentukan pula kilauannya. Bentuk potongan seperti round, pear, marquise, hingga baguette sangat populer untuk cincin berlian wanita, gelang berlian, dan kalung berlian

Potongan yang proporsional akan menghasilkan pantulan cahaya yang sempurna, membuat berlian tampak lebih bersinar.

Pastikan untuk memperhatikan warna, kejernihan, karat, dan potongan saat membeli perhiasan seperti gelang berlian atau kalung berlian. Dengan begitu, kamu tidak hanya mendapatkan perhiasan yang indah tetapi juga bernilai tinggi. 

Di Mizora Jewelry sendiri 4C Diamond ini sudah sangat diperhatikan dan tertera pada sertifikat yang didapatkan, sehingga sudah terbukti akan kualitasnya yang tinggi. Jadi, sudah siap membeli berlian dengan lebih percaya diri?